
BKK KMFM UGM
Bekerja, Berkarya, Menginspirasi
Tentang KMFM
KMFM
KMFM ( Keluarga Muslim Fakultas Mipa) adalah Badan Organisasi Kemahasiswaan dalam lingkup fakultas yang legal dan independen. Dalam perannya, KMFM memiliki ranah kerja sebagai Sie Kerohanian Islam yang memenuhi kebutuhan spiritual mahasiswa FMIPA UGM dengan berbagai kegiatannya.
Dalam perjalanannya, dahulu KMFM UGM bernama UKKI BEM FMIPA UGM. Sebagai salah satu departemen dari BEM FMIPA UGM. Kemudian pada tahun 2000, tepatnya pada tanggal 15 mei 2000, ditetapkanlah KMFM sebagai lembaga mandiri dengan nama resmi “Keluarga Muslim Fakultas Mipa”. Berikut Ketua KMFM dari sejak berdirinya 15 Mei 2000 sampai 2015:
KMFM 2000 / 2001 : Kuswantara (Kimia'97)
KMFM 2001 / 2002 : M. Wakhid Mustofa (Matematika '98)
KMFM 2002 / 2003 : Ahmad Fathoni (Kimia '00)
KMFM 2003 / 2004 : Yudo Setiadi (Fisika '00)
KMFM 2004 / 2005 : Naryo (Elins '02)
KMFM 2005 / 2006 : Gunadi Anwar (Ilkom '03)
KMFM 2006 (transisi) : Muhammad A. Kurniawan (Kimia '03)
KMFM 2006 / 2007 : Jalu Arif Rahmansyah (Elins '04)
KMFM 2007 / 2008 : Ipnu Pangesti Aji (Komsi '05)
KMFM 2008 / 2009 : Panji Nursetia Darma (Ilkom '06)
KMFM 2009 / 2010 : Reza Yogaswara (Ilkom '07)
KMFM 2010 / 2011 : M Irsyad Ismi (Matematika '08)
KMFM 2011 / 2012 : Hamdi Ikhwan (Elins '10)
KMFM 2012 / 2013 : Maulana Adhe Satria (Matematika '11)
KMFM 2013 / 2014 : Syaeful Bahri (Kimia ’12)
KMFM 2014 / 2015 (1) : Suryadi Wibisono (Fisika '13)
KMFM 2014 / 2015 (2) : Syaeful Bahri (Kimia ’12)
Adapun beberapa hal yang menjadi fokus kegiatan KMFM adalah :
Self Development
Social activty
Kajian ilmu Agama Islam dan kaitannya dengan Sains
Dunia Kampus dan Mahasiswa, dll